Friday, November 19, 2021

FUNGSI TOOLS REVIEW DI MICROSOFT WORD 2016









FUNGSI TOOLS REVIEW DI MICROSOFT WORD 2016


Sekumpulan alat atau tools yang mempermudah anda untuk memeriksa kembali isi dokumen, anda dapat memeriksa pengejaan di setiap kata yang ada pada isi halaman dokumen, tidak hanya itu anda juga dapat menerjemahkan kata ke Bahasa lain, menghitung angka, bahkan anda dapat mengunci file dokumen anda agar orang lain tidak dapat merubahnya, selain itu jika ada orang lain yang melakukan perubahan dari isi halaman dokumen anda dapat melihat perubhaan apa saja yang terjadi pada isi halaman dokumen dengan tools tracking change.











1. Group Proofing,  Untuk mengecek penulisan isi dokumen, tool atau alat yang ada pada Group proofing berfungsi untuk memeriksa isi dokumen seperti kesalahan pengejaan, mengatur Bahasa ejaan atau menghitung jumlah kata yang ada pada isi dokumen, tidak hanya itu tools atau alat yang ada pada group proofing juga dapat berfungsi untuk menterjemahkan kata atau mengganti suatu kata dengan kata yang memiliki arti yang sama,
a. Speeling and Grammar, Berfungsi untuk mengecek pengejaan kata pada isi halaman dokumen
b. Thesaurus, Berguna untuk mencari kata lain yang memiliki arti yang sama
c. Word Count, Berfungsi untuk menghitung berapa jumlah kata yang ada pada dokumen










2. Smart Lookup (insight), Mempelajari lebih lanjut tentang text yang anda pilih dengan melihat definisi, gambar, dan hasil lainnya dari berbagai sumber online.











3. Group Language, Berfungsi untuk menerjemahkan text yang dipilih secara online











4. Group Comment. Sebagai catatan kecil yang berguna untuk sebagai pengingat, anda dapat memasang komentar pada kata atau kalimat yang ingin diberikan catatan tambahan, komentar dapat berupa kata atau kalimat bahkan paragraph, komentar yang anda buat dapat anda hapus atau menambahkannya, berikut penjelasan dari beberapa tools yang ada di Group Comment:
a. New Comment, Menambahkan comment pada kata atau kalimat yang dipilih
b. Delet, Berfungsi untuk menghapus comment
c. Previsious, Berfungsi untuk mengarahkan ke comment yang sebelumnya
d. Next, Berfungsi untuk mengarahkan ke comment yang selanjutnya.











5. Group Tracking, Hanya anda dapat gunakan jika file dokumen anda sudah dibuat Track Changenya, jadi ketika anda sudah membuat dokumen anda dapat memasang Track Change lalu menyimpannya, pada Group Tracking ini terdapat beberapa Tools yang anda dapat gunakan untuk melacak perubahan yang terjadi pada isi halaman dokumen.
a. Track Changers, Untuk mencari tahu perubahan yang terjadi pada dokumen
b. Ballons, Berfungsi untuk menandai perubahan pada dokumen
c. Display for Review, Untuk mengganti tampilan view perubahan isi dokumen yang ada
d. Show Markup, Mengatur apa saja yang di tunjukan dari perubahan isi dokumen, bias penghapusan kata, performatan, dan lainnya.
e. Reviewing Pane, Menunjukan perubahan pada jendela yang lain, sehingga anda dapat membandingkan dengan file yang berlum di rubah.











6. Group Changes, Perubahan yang terjadi pada isi dokumen tentu dapat di kembalikan seperti sebelum di rubah. Pada Group Changes anda dapat menyetujui atau menolak perubahan yang terjadi pada isi dokumen, pada group changes terdapat beberapa Tools yang dapat anda gunakan untuk mengatur perubahan yang terjadi pada isi halaman dokumen.
a. Accept, Untuk menyetujui perubahan dokumen
b. Reject, Untuk menolak perubahan dokumen
c. Previous, Melihat perubahan sebelumnya
d. Next, Melihat perubahan sesedahnya








7. Group Compare, Group ini menggabungkan 2 versi dokumen yang berguna untuk membandingkan, jadi jika pada dokumen anda terdapat perubahan isi dokumen sehingga terdapat dua versi, anda dapat menggabungkan 2 versi dokumen yang ada, anda juga dapat menampilkan salah satu dari perubahan atau original file dokumen anda, pada Group Compare terdiri dari 2 Tools yaitu :
a. Compare, Menggabungkan antara dua versi dokumen, baik versi yang sudah dirubah atau yang belum dirubah.
b. Combine, Menggabungkan dua dokumen menjadi satu dokumen.











8. Group Protect, Setelah anda membuat dokumen anda dapat melindungi file dokumen anda, ini berfungsi agar orang lain tidak dapat merubah isi halaman dokumen anda.

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Berikan komentar yang membangun dan bersifat positif ! Terimakasih

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home